Kisruh label di negeri orang…

Sungguh memprihatinkan melihat kekisruhan yang terjadi.

Ketika perdebatan begitu ramai dan riuh, ketika perdebatan memunculkan sosok-sosok yang berpengaruh untuk mempengaruhi, ketika perdebatan menyuguhkan berbagai ilmu yang sebelumnya tidak pernah diperhitungkan dan semakin tampak tidak diperhitungkan, ketika perdebatan menjadi arena untuk menunjukkan supremasi yang harus menundukkan yang lain, ketika perdebatan hanya membuat manusia berilmu tentang bidangnya yang bertahun-tahun meringkuk di sudut ruangan menjadi semakin tersudut tanpa bisa menjelaskan apalagi diterima karena ternyata ilmunya pun telah dirasuki oleh kekuatan-kekuatan lain yang membelenggu kemerdekaan.

Ironi…ketika ada kesempatan untuk berdaulat malah ingin dibelenggu.

ironi…ketika bisa melakukan perubahan malah diminta kembali ke titik awal

Ironi…ketika semua berteriak “sentris” semua lupa bahwa teriakannya sebenarnya jauh lebih “sentris”.

Entah apa yang sebenar-sebenarnya sedang terjadi.

Hanya bisa melihat betapa semakin sempit ruang untuk berkarya.

Semoga isi negeri orang itu segera tersadar.