Kemajuan teknologi informasi dan komunikasi saat ini memang sudah sepatutnya dinikmati dan disyukuri. Namun, seringkali hal tersebut tidak dibarengi dengan kemajuan berpikir para penggunanya.

Kita sering dipapar oleh kelucuan-kelucuan perilaku individu masyarakat dalam menggunakan media infokom yang ada, yang sebenarnya jika kita cermati lebih dalam ternyata melupakan esensi komunikas konvensional yang sudah ada sebelumnya, contohnya komunikasi verbal secara langsung.

Tanpa bermaksud menghakimi kebebasan berekspresi, seyogyanya kemajuan teknologi ini sepatutnya kita renungkan pemanfaatannya. Bukankah teknologi itu membantu mendekatkan yang jauh menjadi dekat bukan sebaliknya, membantu memperjelas sesuatu yang tidak jelas menjadi jelas bukan menjadi bias bahkan fitnah.

Sederhananya, kalo dekat yah datangi sajah dan ucapkan selamat, berikan senyuman tulus paling hangat, beri semangat, tamat.